Blog Mitra
Ide Usaha

Toko Kelontong: Pengertian, Modal, dan Barang yang Dijual
22 Feb 2023
Salah satu jenis usaha yang tak pernah ada matinya adalah usaha toko kelontong. Kenapa demikian? Karena dapat dipastikan bahwa banyak barang yang dijual di toko kelontong adalah barang-barang yang dibutuhkan sebagai kebutuhan primer dan kebutuhan rumah tangga sehari-hari.
Sangat mudah dibuktikan bahwa toko kelontong merupakan jenis usaha yang menjanjikan. Dapat dilihat produk kebutuhan primer yang ada di rumahmu pasti dapat kamu temukan di toko kelontong. Misalnya, Untuk makan kamu perlu memasak dan membeli bahan-bahan masak seperti beras, minyak, telur, dan lainnya. Selain itu, untuk mencuci baju kamu butuh detergen dan untuk membersihkan rumah kamu butuh pembersih lantai. Dengan begitu, Jualan produk yang pasti dibutuhkan pasti akan mendatangkan keuntungan.
Tertarik untuk mulai mambangun usaha toko kelontong? Jika ingin berbisnis toko kelontong, sebaiknya kamu memperhatikan hal-hal yang mendasar terlebih dahulu. Sebagai contoh, sudah tahukah kamu berapa modal yang kamu perlu persiapkan? Kemudian, apa saja barang-barang yang akan kamu jual di warung nantinya?
Baca Juga: Apa Saja Persiapan Untuk Buka Toko Sembako? Cek Selengkapnya Cara Memulai Bisnis Sembako dengan Mudah!
Pengertian, Perhitungan Modal dan Barang-barang Toko Kelontong
Berikut adalah pembahasan terkait definisi toko kelontong, modal awal untuk memulai usaha dan barang-barang yang umumnya dijual.
1. Pengertian Toko Kelontong
Toko kelontong adalah toko yang menjual barang kebutuhan rumah tangga sehari-hari. Beberapa barang yang dijual di toko kelontong diantaranya seperti makanan, perlengkapan mandi, perlengkapan kebersihan dan kebutuhan lainnya.
Saat ini banyak toko kelontong yang sudah memperluas bisnisnya dengan menawarkan layanan pengisian pulsa, kuota, token listrik, dan tagihan lainnya. Kebutuhan pembayaran tersebut diketahui sebagai produk digital. Dengan menjual barang sembako dan produk digital, toko sembako dapat menyediakan kebutuhan pokok setiap hari kepada komunitas lokal dengan mudah dan nyaman.
Umumnya toko kelontong banyak ditemukan di sekitar pemukiman warga. Lokasi toko sebaiknya dekat dari rumah agar mudah diakses dengan berjalan kaki. Namun, hidup di era serba digital mempermudah untuk mendapatkan barang-barang toko kelontong hanya dari rumah saja. Kamu bisa stok kebutuhan rumah tangga dan kebutuhan toko kelontong secara online dengan menggunakan platform e-commerce seperti Mitra Tokopedia.
2. Modal Usaha Toko Kelontong
Langkah utama yang penting dipersiapkan untuk membangun usaha toko kelontong adalah perencanaan modal usaha yang efektif dan efisien. Saat pertama kali membuka toko kelontong, kamu harus membeli barang-barang yang akan dijual kembali di warungmu. Selain itu, biaya lain yang perlu kamu perhitungkan mencangkup biaya sewa perlengkapan toko, karyawan, sewa tempat, dan lain-lain.
Perencanaan pengeluaran modal awal harus dipersiapkan secara baik untuk menghindari kerugian di kemudian hari. Berikut ini adalah rincian perhitungan modal awal saat membangun usaha toko kelontong.
A. Biaya stok barang-barang sembako
- Minyak Goreng 10 Karton Rp1 juta
- Beras 50 kg Rp600 ribu
- Telur 500 butir Rp1 juta
- Mi Instan 20 karton Rp2 juta
- Air Mineral 30 Galon Rp1,6 juta
- Gas LPG 10 Tabung Rp580 ribu
- Tepung Terigu 1 kg, 50 Pcs Rp500 ribu
- Rokok 20 Slop Rp3 - 4 juta
- Makanan Ringan Rp1 juta
- Minuman Kemasan Rp1 juta
- Sabun 2 Karton Rp1 juta
- Sampo 2 Karton Rp700 ribu
- Pasta Gigi 2 Karton Rp600 ribu
B. Biaya Toko dan Peralatan
- Sewa Kios Rp1 juta
- Etalase Rp1-2 juta
- Meja & Kursi Rp300-500 ribu
- Rak Rp500 ribu
C. Biaya Operasional
- Gaji Karyawan Rp1 - 1,5 juta
Berdasarkan perhitungan diatas, estimasi modal untuk membeli barang-barang sembako, peralatan toko, sewa toko dan biaya operasional jika dijumlahkan adalah kisaran Rp20 juta. Biaya tersebut adalah modal yang harus dipersiapkan di bulan awal saat pertama kali membuka toko kelontong. Tips untuk kamu yang ingin stok barang-barang sembako di tokomu, kamu bisa beli lewat Mitra Tokopedia! Gak ribet dan tinggal tunggu saja, stok kebutuhan jualanmu akan diantar ke warung.
Baca Juga: Kenali Faktor-faktor Penyebab Kegagalan Usaha Sebelum Memulai Usaha!
3. Barang-Barang yang Dijual di Toko Kelontong
Toko kelontong biasanya menjual barang-barang kebutuhan rumah tangga seperti makanan, minuman, produk pembersih, produk bayi, kebutuhan dapur, cemilan dan lainnya. Barang yang dijual akan tergantung pada lokasi dan ukuran toko kelontong. Mayoritas toko kelontong akan menjual barang-barang pokok saja. Namun, seiring berkembangnya zaman, barang-barang yang dijual di toko kelontong semakin berkembang. Bahkan, kamu bisa membeli token listrik lewat toko kelontong juga loh!
Saat pertama kali membuka toko kelontong, 9 jenis barang di bawah ini wajib tersedia di warungmu.
- Beras: merupakan makanan pokok yang pasti dibutuhkan tiap harinya.
- Gula: merupakan bahan dasar untuk memasak dan membuat minuman.
- Minyak goreng: merupakan bahan untuk memasak berbagai jenis makanan.
- Bahan makanan utama: telur, sayuran, daging, dan ikan.
- Cemilan: permen, cokelat, wafer, kacang, dan lainnya.
- Bumbu dapur: merupakan bahan pokok untuk memasak, seperti garam, lada, dan bawang.
- Produk pembersih: sabun cuci piring, detergen, dan pembersih lantai.
- Produk mandi dan kesehatan: seperti sabun mandi, shampoo, pasta gigi, vitamin dan obat-obatan.
- Minuman: merupakan minuman kemasan atau minuman renceng yang dikonsumsi banyak orang, seperti teh, susu dan kopi.
Baca Juga: Ketahui Cara Jadi Agen Token Listrik PLN pakai Aplikasi Mitra Tokopedia
Dengan mempelajari dan mengetahui informasi pada artikel ini sebelum memulai usaha toko kelontong, kamu bisa mempersiapkan lebih matang barang-barang yang perlu ada di warungmu. Perencanaan modal awal juga harus diperhatikan dengan baik untuk menghindari rugi dan pengeluaran berlebih.
Untuk memperluas jangkauan dan menambah keuntungan dari warungmu, kamu bisa gabung menjadi agen grosir di Mitra Tokopedia. Tidak hanya menjual barang-barang sembako dari toko kelontong, kamu bisa menjual produk digital seperti pulsa, kuota dan token listrik PLN. Pasti lebih untung!
Penulis: Tallita Almira Harvy
Ikuti Mitra Tokopedia
© 2009 - 2025, PT Tokopedia